Thursday, February 14, 2008

Fuad Amin – Syafik Rofii Unggul

Pelaksanaan pemilihan bupati dan wakil bupati Bangkalan periode 2008 – 2013, Rabu (23/1), berjalan aman dan lancar. Hasil sementara dari penghitungan quick count PKB, calon incumbent Fuad Amin yang berpasangan dengan Syafik Rofii berada di atas angin, unggul sampai 80,71 %.

"Pemilihan kepada daerah di Bangkalan aman, tidak ada permasalahan di lapangan. Petugas keamanan kemarin tidak perlu mengeluarkan energi berlebih, namun tetap melakukan pengamanan di TPS," kata sumber di Polres Bangkalan, Kamis (24/1) pagi.

Sesuai atensi Kapolda Jatim Irjen Pol Drs Herman S. Sumawiredja saat berkunjung ke Bangkalan untuk memberi pengamanan ekstra di dua desa Kec Galis, katanya tidak ada masalah. Masyarakat setempat tetap antusias untuk mencoblos di masing – masing TPS.

”Pengamanan kemarin lebih ekstra di wilayah Galis, karena beberapa waktu lalu terjadi pembunuhan seorang aparat desa. Begitu pula di Kota Bangkalan petugas keamanan lebih banyak karena masyarakatnya lebih dinamis,’’ ujarnya.

Dari pantauan di lapangan mulai kemarin hinggga Kamis (24/1) pagi tadi, situasi sangat kondusif. Baik sejak pencoblosan pasangan calon bupati dan wakil bupati hingga penghitungan suara berjalan lancar.

Penghitungan suara yang dimulai sejak pukul 13.00, tidak ada laporan protes dari saksi pasangan calon. Rata – rata pukul 14.15 penghitungan suara tuntas. Masyarakat sudah bisa melihat siapa yang menang di masing-masing TPS.

Dari tiga pasangan calon, pasangan calon Hamid Nawawi - Mohammad Hosyan (H2O), kalah di TPS-nya masing-masing. Sedang pasangan Muhammadong-Abd. Razak (Maduraza) serta pasangan Fuad Amin – Syafik Rofii (Fusya), menang di TPS-nya masing – masing.

Dari informasi di masing –masing TPS, ada TPS di Kec Tanah Merah, dua pasangan cabup, Muhammadong dan Hamid Nawawi tidak memperoleh suara alias nol. Hampir semua di sana didominasi pasangan Fusya.

Dari data quick count DPC PKB Bangkalan, pasangan Fusya unggul di semua kecamatan (18 kecamatan). ”Data sementara yang masuk, pasangan calon kita unggul hingga 80,71%. Perolehan suara kita menang di semua kecamatan,” kata Ketua Tim Papem PKB Bangkalan, Sarbini Makki.

Sedang pasangan Muhammadong-Abd. Razak mendapatkan 67.214 atau 15.51 % dan pasangan Hamid Nawawi-Mohammad Hosyan memperoleh 16.415 atau 3,79 %.

Data perolehan suara dan prosentase di kantor PKB Bangkalan, dari 18 kecamatan hanya tiga kecamatan, Tanjung Bumi, Kwanyar, dan Sepuluh, hingga Kamis (24/1) tadi pagi masih ada sisa suara yang belum masuk. Sedang 15 kecamatan lainnya sudah tuntas.

Rangking tertinggi kecamatan yang memperoleh suara terbanyak untuk pasangan Fusya, yakni Kec Konang dengan perolehan 23.835 suara atau 92,95 %. Sedang pasangan Maduraza mendapatkan 1.371 atau 5,35 %, dan terendah pasangan H2O dengan nilai 170 suara 436 atau 1,70 %.

Rangking terendah kecamatan untuk pasangan Fusya di Kec Socah, mendapatkan suara 15.292 atau 64,96 %, pasangan Maduraza dapat 7.032 atau 29,87 %, dan pasangan H2O mendapatkan 1.216 atau 5,17 %.

Ketua KPUD Bangkalan, KH Jazuli Nur, mengatakan, penghitungan cepat yang dilakukan tim pemenangan masing-masing calon adalah hak mereka sedangkan KPUD tetap akan melakukan perhitungan secara manual. "Kalau penghitungan di TPS sudah selesai, dan ditingkat PPK akan dihitung, Kamis (24/1)," katanya.

Sedangkan di tingkat KPUD, penghitungan manual akan dilakukan Sabtu (26/1) mendatang. "Proses penghitungan secara manual merupakan ketentuan yang tidak boleh dilanggar oleh KPUD," katanya. (kas)

Sumber: Surabaya Post, Kamis 24/01/2008

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home