Wednesday, April 23, 2008

Gagas Program 150 Hari Kerja

Bupati Kholilurrahman-Wabup Kadarisman Sastrodiwirdjo mengagas program 150 hari kerja sebagai "proyek" di masa awal pemerintahannya. Program kerja itu sedikitnya dibagi tiga. Yakni, program rekonsiliasi; konsolidasi mekanisme pemerintahan dan peningkatan pelayanan masyarakat; dan program yang langsung menyentuh masyarakat.

Kholil menyatakan, masing-masing program nantinya dikonkretkan dengan sejumlah kegiatan. Untuk program yang menyentuh langsung masyarakat untuk menekan angka kemiskinan, meningkatkan kualitas pendidikan, dan derajat kesehatan warga. "Semua program disinergikan untuk mengentas kemiskinan sebagai fokus dari program itu," katanya.

Program rekonsiliasi diberi tajuk menebar salam menuai sinergi dan menyapa rakyat menuai aspirasi. Dua kegiatan itu untuk menggalang semua kekuatan elemen masyarakat untuk bersama-sama menuju Pamekasan lebih baik dan maju. "Salah satunya berupa silaturrahim secara intensif dan open house. Kita akan dan harus dekat dengan rakyat," tegasnya.

Sedangkan program konsolidasi mekanisme pemerintahan dan peningkatan pelayanan, lanjutnya, untuk menata birokrasi agar lebih profesional guna meningkatkan pelayanan prima pada masyarakat. "Kita akan coba buka SMS center atau pos pengaduan masyarakat untuk menampung aspirasi dan keluhan masyarakat ke arah percepatan pelayanan publik," katanya.

Untuk program yang langsung menyentuh masyarakat dibagi menjadi empat bidang. Antara lain, bidang ekonomi, pendidikan, kesejahteraan rakyat, dan kesehatan. "Ini butuh dukungan dan partisipasi aktif warga. Kita tidak mungkin bekerja sendirian untuk menuntaskan sejumlah pekerjaan ini. Secara rinci, sudah ada konsep yang akan kita realisasikan secepatnya," terang Kholil. (yat/mat)

Sumber: Jawa Pos, Selasa, 22 Apr 2008

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home